Majalah Energi

sustainable energy monthly magazine

Welcome, Guest
Username Password: Remember me

Pembangkit Listrik Tenaga Arus Laut (PLTAL)
(1 viewing) (1) Guest
Diskusi tentang energi yang dapat dibangkitkan dari sumber laut.

TOPIC: Pembangkit Listrik Tenaga Arus Laut (PLTAL)

Re:Pembangkit Listrik Tenaga Arus Laut (PLTAL) 18 Sep 2010 16:56 #162

Artikel yang sangat menarik sekali bung Andri

Saya ingin bertanya kira2 seberapa besar jumlah investasi yang harus dikeluarkan untuk membangun satu PLTAL di Indonesia? Bagaimana pendapat anda tentang solusi agar penelitian tentang PLTAL ini dapat dikembangkan di Indonesia? apa kira2 kendala bagi investor yang harus dihadapi untuk melakukan pendanaan di bidang ini? Terima kasih

Re:Pembangkit Listrik Tenaga Arus Laut (PLTAL) 18 Sep 2010 17:03 #164

wah,,ternyata banyak juga yg sadar akan potensi laut di Indonesia sebagai sumber energi..
sepertinya jika pemanfaatan teknologi permbangkit listrik arus laut dengan teknologi pembangkit listrik tenaga ombak dijalankan bersamaan, bayangkan saja berapa banyak energi yang dapat kita panen dari laut.
bagaimana pendapat anda bung andri??
Last Edit: 18 Sep 2010 17:05 by Amalia Fajriyanti.

Re:Pembangkit Listrik Tenaga Arus Laut (PLTAL) 18 Sep 2010 20:25 #181

Amalia Fajriyanti wrote:
wah,,ternyata banyak juga yg sadar akan potensi laut di Indonesia sebagai sumber energi..
sepertinya jika pemanfaatan teknologi permbangkit listrik arus laut dengan teknologi pembangkit listrik tenaga ombak dijalankan bersamaan, bayangkan saja berapa banyak energi yang dapat kita panen dari laut.
bagaimana pendapat anda bung andri??


betul sekali saudari amel, ada kemungkinan kedua teknologi ini dihibridkan jika kondisi wilayah laut menunjukkan kondisi ideal untuk kedua tipe tersebut
Last Edit: 18 Sep 2010 20:26 by Rizky Andri N..

Re:Pembangkit Listrik Tenaga Arus Laut (PLTAL) 18 Sep 2010 20:50 #187

Rendiza Vataneta wrote:
Artikel yang sangat menarik sekali bung Andri

Saya ingin bertanya kira2 seberapa besar jumlah investasi yang harus dikeluarkan untuk membangun satu PLTAL di Indonesia? Bagaimana pendapat anda tentang solusi agar penelitian tentang PLTAL ini dapat dikembangkan di Indonesia? apa kira2 kendala bagi investor yang harus dihadapi untuk melakukan pendanaan di bidang ini? Terima kasih

wah maaf kelewat 1 pertanyaannya, saya coba jawab bung Ateng

untuk besar investasi saya tidak menemukan referensi yang tepat, namun digambarkan kurang lebih sama dengan investasi membangun sebuah pembangkit geotermal di pulau jawa, untuk pengembangan penelitian lebih lanjut memang membutuhkan dukungan dari pemerintah, sehingga bisa didapat dana riset yang dikucurkan dari APBN/ APBD, kendala bagi investor mungkin karena letak ideal titik temu arus laut yang cenderung lebih ke bagian timur, lebih tepatnya di daerah laut banda dimana jumlah pengguna listrik cenderung lebih sedikit sehingga dianggap tidak menguntungkan, diperlukan dialog lebih lanjut memang mengenai daya tarik yang dapat dijual untuk Indonesia bagian timur serta investasi jangka panjang yg akan didapat
Last Edit: 18 Sep 2010 20:51 by Rizky Andri N..

Re:Pembangkit Listrik Tenaga Arus Laut (PLTAL) 21 Sep 2010 06:06 #270

mau coba menambahkan :

saya pernah melakukan kajian tentang energi arus laut di indonesia, berikut garis besar fakta-fakta mengenai pembangkit listrik tenaga arus laut dari kajian saya :

potensi dari tidal waves/current di indonesia mencapai 240rb MW energi listrik (sumber Kementrian Energi dan Sumber Daya Mineral, PT PLN)



tidal current merupakan renewable resources, dengan capital cost yg cukup besar, tapi mempunyai biaya operasional yg cukup murah, enviroment friendly (turbin berputar lambat, dan dapat dibuat ramah terhadap biota laut), arus dapat diprediksi walaupun periodik, visual impact kecil, dan pembangkit tersebut dapat dibuat versi modularnya



arus laut yg digunakan bisa non-pasang surut (geostropik, ekman, longshore&rip current), tetapi lebih umum yg dipakai adalah arus pasang surut karena mudah diramalkan dan mempunyai faktor harmonik

di indonesia sendiri sudah pernah dilakukan kajian di nusa penida, bali, dan ITB sendiri yang melakukan kajian tersebut (gedung PAU)



peralatan yg dikembangkan oleh ITB bernama T-Files, yg mempunyai cut in velocity 0.5 m/s (sesuai dengan karakteristik kecepatan arus laut di indonesia)

turbin yg digunakan adalah turbin gorlov

:pinch: Warning: Spoiler!


turbin tersebut mempunyai tinggi 1.2 m, diameter 1 meter, cut in velocity 0.5 m/s

dengan cara kerja keseluruhan alat tersebut seperti ini:
cara kerjanya sangat sederhana, yaitu arus laut yg bergerak langsung memutar turbin dari arah manapun, dan turbin memutar generator
:pinch: Warning: Spoiler!


untuk menambah kehandalan dari pembangkit tersebut, maka dilakukan modifikasi dengan menambahkan focusing device untuk memfokuskan kecepatan arus laut ke dalam turbin gorlovnya
:pinch: Warning: Spoiler!



sekian yg saya tahu mengenai ocean current power dan perkembangannya di indonesia..

bila cukup membantu tolong di link/spoiler di page one ya gan... hehehe

bila ada dari teman2 yg lebih mengerti, tolong koreksi komentar saya..terimakasih
Last Edit: 21 Sep 2010 06:13 by Toshi Widarto.
Time to create page: 0.12 seconds
Joomla SEO powered by JoomSEF

Majalah

Lihat edisi