Presiden Maladewa, Mohamed Nasheed sedang membantu memasang 48 solar panel di atap rumahnya di ibukota Maladewa, Male pada tahun 2010 lalu. Pemimpin Maladewa ini merupakan aktivis yang sudah lama aktif dalam hal perubahan iklim.
Menurut sang Presiden, dengan dipasangnya panel surya pada atap rumahnya, penghematan akan mencapai $300.000 dalam biaya listrik dan 195 ton karbon dioksida, selama umur pemakaian panel surya.
Presiden Nasheed memilih sumber energi yang tidak berpolusi karena negara yang dipimpinnya merupakan negara kepulauan dengan ketinggian permukaan tertinggi hanya 2,5 meter di atas permukaan laut. Merupakan tempat yang sangat rentan apabila permukaan laut naik akibat perubahan iklim.
Sumber: Majalah Energi Edisi 1 - Nov 2010 - 2025 Indonesia Pemimpin Panas Bumi Dunia
< Prev | Next > |
---|