Majalah Energi

sustainable energy monthly magazine

Kunjungan AUN/SEED-Net - Mengajak ITB Ikut Konferensi Energi

Attention: open in a new window. PDFPrintE-mail

Nasrudin Abd. Rahim (paling kiri) memperhatikan Sistem Hemat Listrik (SIHELI) yang dikembangkan oleh Laboratorium Manajemen Energi Teknik Fisika ITB.
Pada 14 hingga 16 Maret lalu, perwakilan ASEAN University Network/Southeast Asia Engineering Education Development Network (AUN/SEED-Net) mengunjungi Institut Teknologi Bandung (ITB). Mereka berasal dari Jepang dan Malaysia. Kunjungan ini merupakan bagian sosialisasi 1st Clean Energy and Technology 2011 yang akan dilangsungkan di Kuala Lumpur, Malaysia, pada 27 hingga 29 Juni nanti.

Nasrudin Abd. Rahim dari University of Malaya, dan Amran Radzi dari Universiti Putra Malaysia menyempatkan diri melihat isi Laboratorium Manajemen Energi Teknik Fisika ITB. “Kami mengundang ITB sebagai salah satu universiti terbaik di Indonesia untuk menghadiri meeting energi Juni mendatang,” ungkap Rahim di sela-sela kunjungannya.

Pada kunjungan tersebut, Edi Leksono Kepala Laboratorium Manajemen Energi ITB mengajak rombongan melihat fasilitas yang digunakan untuk penelitian energi. Dia menyambut ajakan Rahim. “Kami dengan senang hati akan berpartisipasi di konferensi energi tersebut,” katanya
.


Secara resmi, proyek SEED-Net dibentuk sebagai sub jaringan otonom AUN pada April 2001. Ia bertujuan mempromosikan pengembangan sumber daya manusia dalam bidang rekayasa. Jaringan AUN terdiri dari 19 institusi pendidikan yang tersebar di 10 negara ASEAN, di dukung oleh 11 universitas terkemuka di Jepang.

AUN/SEED-Net diprakarsai oleh Ryutaro Hashimoto, Perdana Menteri Jepang 1996-1998, pada Japan-ASEAN Summit Meeting (1997). Lalu dipicu lagi oleh Perdana Menteri Jepang selanjutnya (1998-2000), Keizo Obuchi, pada ASEAN-Plus-Three Summit Meeting (1999).

Program inti AUN/SEED-Net adalah pemberian beasiswa pascasarjana untuk program magister, sandwich doktoral serta  doktoral di Jepang dan Singapura. Kegiatan utamanya collaborative research program yang melibatkan mahasiswa dan dosen dari berbagai negara ASEAN melakukan penelitian bersama.

Majalah Energi Edisi April 2011

Joomla SEO powered by JoomSEF

Majalah

Lihat edisi